Partai adalah organisasi politik yang memiliki kesatuan utuh antara pengurus dan kader. Keberadaan Partai menjadi kendaraan atau alat untuk mencapai tujuan bersama. Yaitu tujuan politik kekuasaan untuk menjadi solusi bagi kader dan anggota.
Andik Basuki Rahmat, Ketua DPD Partai Golkar Jombang menegaskan hal itu. Menurutnya pemerintah baik legislatif maupun eksekutif yang memiliki rekomendasi menjabat dari kendaraan Partai memiliki kewajiban meperjuangkan kepentingan kader. Disamping yang terutama memperjuangkan kepentingan rakyat luas.
“Sudah seharusnya wakil rakyat memperjuangkan hak anggota atau kader sebagai warga negara,” kata Andik kepada redaksi golkarjombang, Senin (27/2/2023).
Diantaranya hak kader dan rakyat mendapatkan pelayanan sosial, ekonomi, pendidikan, kesehatan maupun hak rakyat lainnya.
“Itu keharusan, karena wakil rakyat di DPRD, DPD, DPR RI menjadi kepanjangan tangan kepentingan rakyat,” terangnya.
Mengenai kader partai, kalau Partai Golkar mewajibkan untuk setiap kader memiliki kartu anggota. Kartu anggota Partai Golkar menjadi bukti keberpihakan anggota atau kader terhadap Partai.
“Sudah semestinya setiap problem kader menjadi tanggung jawab Wakil rakyat untuk memperjuangkan,” jelasnya.
Bagi Andik buat apa ada kartu anggota, jika Wakil rakyat tidak bisa memberikan bantuan kepada anggota. Anggota atau Kader partai berhak diperjuangkan oleh pimpinan Partai.
“Ayo, bagi masyarakat untuk segera gabung menjadi kader partai Golkar, kami siap memperjuangkan kepentingan Kader, apapun itu,” pungkas Andik yang sekaligus Ketua Komisi A DPRD Jombang itu.