Golkarjombang.com – Turut merayakan Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah atau 2023 Masehi, Politisi Partai Golkar Jombang dr. Hj. Rokhimah Riza, M. Biomed bersama keluarga mengadakan pemotongan hewan kurban. Kurban 2 ekor sapi dan kambing sebagai wujud syukur atas berkah yang diberikan Allah SWT selama ini akan dibagikan kepada warga sekitar.
Acara pemotongan hewan kurban berlangsung secara sederhana di depan kediaman politikus yang akrab disapa dokter iim di Dusun Gedang RT 001 RW 005 Desa Tambakrejo, Kecamatan atau Kabupaten Jombang, Kamis 29 Juni 2023.
Menurut dokter iim kegiatan pemotongan hewan kurban sebagai peringatan atas refleksi semangat perayaan Idul Adha. Bagi politikus cantik istri dari KH. Sholahul Am Notobuwono, SE., MM atau akrab disapa dengan Gus Aam, Idul Adha mengajarkan arti kehidupan yang luar biasa.
“Nilai pengorbanan dan cinta yang amat besar kepada Allah SWT, hidup bukanlah sekedar hidup saja, melainkan bermanfaat untuk sesama,” ungkap Dokter Iim kepada wartawan, Kamis (29/6/2023).
Dokter iim juga merasa perlu mengambil pelajaran dari perayaan Idul Adha. Bagaimana menjadi pribadi yang terus bersyukur dan terus mengulurkan tangan membantu sesama saudara yang membutuhkan.
“Semoga kita terus belajar menjadi pribadi yang lebih baik dan meningkatkan kepedulian kita terhadap sesama saudara,” terangnya.
Lebih lanjut, Dokter iim juga menghaturkan doa keselamatan untuk Gus Aam yang sedang melaksanakan Ibadah Haji di Tanah Suci Mekah. Gus Aam di tanah Suci kini menjadi pembimbing bagi jamaah haji dalam menjalankan ibadah haji.
“Semoga Gus Aam selalu diberikan kesehatan, kelancaran dalam menjalankan ibadah haji di tanah suci,” tandasnya.
Perlu diketahui jika Dokter iim tengah mempersiapkan diri maju menjadi wakil rakyat, menjadi Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Kabupaten Jombang. Rencana akan bertarung perebutan kursi di Daerah Pemilihan (Dapil) 6 meliputi Kecamatan Megaluh, Tembelang dan Kesamben.
Sementara suami Dokter iim, yakni Gus Aam maju menjadi (Bacaleg) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI pusat. Rencana Gus Aam akan bersaing di Dapil Jatim 8, meliputi Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Jombang, Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Madiun, Kota Mojokerto dan Kota Madiun.