Pengembangan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Jombang terus bergeliat seiring ragam kreasi yang dihasilkan. Tidak cukup sampai disitu, pengembangan UMKM patut menjadi perhatian pemangku kebijakan.
Ketua DPD Partai Golkar, Andik Basuki Rahmat melihat potensi itu. Dibutuhkan perhatian tidak hanya dalam bentuk stimulus program pengembangan usaha, tapi juga pembinaan untuk para pegiat UMKM.
“Pemerintah harus serius mengembangkan potensi anak muda dalam menggerakkan UMKM,” kata Andik saat berjumpa dengan beberapa kelompok muda pegiat UMKM Jombang, Sabtu (4/3/2023).
Pemerintah punya sarana untuk menggelontorkan bantuan dalam bentuk stimulan anggaran. Dari stimulan anggaran bisa diperbantukan untuk upaya pelatihan sampai bantuan modal usaha.
“Harus ada stimulan Anggaran dari pemerintah, karena bisa dipakai untuk mewujudkan sarana penunjang pengembangan UMKM,” ungkap Andik.
Selanjutnya, Andik juga berkaca dengan upaya pengembangan UMKM di Desa Kayangan, Kecamatan Diwek, Jombang. Ada sekitar 45 pelaku usaha yang memproduksi produk olahan pangan, yaitu Samiler.
“Seperti kelompok tersebut, bisa dijadikan barometer untuk menciptakan pelaku UMKM di desa-desa lain, pemerintah harus hadir,” pungkasnya.